Kompak, Gubri Terpilih Bersama Ketua DPD PDI Perjuangan Hadiri Perayaan Imlek

Kompak, Gubri Terpilih Bersama Ketua DPD PDI Perjuangan Hadiri Perayaan Imlek

PEKANBARU - Makin Kompak, Gubenur Riau terpilih, Abdul Wahid, Ketua dan Sekretaris serta Bendahara DPD PDI Perjuangan Riau Hadiri Perayaan Imlek bersama di sebuah hotel di Pekanbaru.

Perayaan Imlek bersama ini juga dihadiri hampir seluruh Forkopimda di Provinsi Riau. Diantara nya Kapolda Riau, Irjen Pol M Iqbal dan lainnya.

Perayaan Imlek bersama ini juga dihadiri oleh ribuan masyarakat Tionghoa di berbagai daerah Provinsi Riau. Dan juga tokoh-tokoh masyarakat Tionghoa Riau.

Dalam kesempatan yang sama nampak Ketua DPD PDI Perjuangan Riau yang juga bupati Kabupaten yang kembali terpilih Haji Zukri Misran didampingi Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kaderismanto yang saat ini menjabat Ketua DPRD Riau bercengkrama akrab dengan Abdul Wahid Gubernur Riau terpilih periode mendatang.

Disela-sela suasan keakraban tersebut Kaderismanto mengungkapkan bahwa Abdul Wahid dengan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Riau bersama DPD PDI Perjuangan Riau berkomitmen membangun kerjasama strategis bagi kemajuan masyarakat  di bumi lancang kuning kedepan.

"Yang pasti kita tetap kompak tetap berkomitmen sebagaimana sewaktu sama-sama berjuang memenangkan Pilkada serentak yang lalu. Komitmen itu pegang dengan teguh antara PDI Perjuangan Riau dengan PKB Riau. Dan juga partai-partai pendukung lainnya. Sinergis ini selaras dengan nafas PDI Perjuangan supaya masyarakat Riau sejahtera. Pembangunan nya dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat Riau secara menyeluruh.

Kaderismanto juga mengatakan Gubernur Riau terpilih Abdul Wahid juga punya komitmen yang sama bagaimana strategi pembangunan kedepan dilakuan secara gotong-royong.

Menurut Kaderismanto membangun Riau harus dilakukan secara gotong-royong, bahu membahu tidak bisa hanya atas ego Sentral dan secara sendiri-sendiri tanpa ada mendengar kan aspirasi masyarakat luas.

Momen kebersamaan dalam perayaan Imlek bersama ini juga kata Kaderismanto bukan kali pertama bagi Abdul Wahid dan PDI Perjuangan Riau.

"Dalam beberapa kesempatan pak Abdul Wahid juga sering Berdiskusi bagaiamana membangun Riau ke depan nanti " tukas Kaderismanto ini.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index